Takut email kamu diretas?, lakukan 10 langkah ini dijamin ampuh !!!
Email
merupakan tempat kita untuk mengirim surat secara elektronik kepada orang lain
yang jarak nya dekat maupun jauh.
Tapi
sekarang email bukan hanya digunakan untuk surat saja, tetapi banyak sekali
manfaat yang bisa kita gunakan seperti mendaftar facebook, twitter, mendaftar
aplikasi di google playstore, mendaftar kelas online, mendaftar di berbagai
macam situs dan masih banyak lagi.
Namun ada
suatu kendala yang membuat kita khawatir yaitu serangan dari peretas/hacker
atau bahasa keren nya penjahat cyber. Biasanya tugas hacker ini adalah untuk
mencuri berkas-berkas pribadi kita termasuk informasi kartu kredit kamu dan
jika mereka berhasil mereka akan memasuki akun perbankan online yang kamu
punya, dan kemungkinan yang akan terjadi mereka akan mengirim email spam kepada
akun-akun yang ada didalam email kamu dalam upaya mendapatkan banyak infomasi.
Ini akan menjadi sangat berbahaya buat reputasi kamu.

Lalu
bagaimana cara saya mengantisipasi nya ?
Tenang
saja, Saya akan memberitahu kamu bagaimana caranya agar email kitar terlindungi
dari serangan penjahat cyber. Berikut Tips yang bisa kamu lakukan untuk
mengupayakan email kamu aman dari serang hacker. Simak baik-baik OK.
1. Menggunakan kata sandi
yang kuat.
Banyak
sekali orang yang lebih memilih kata sandi yang simpel padahal ini sangat besar
kemungkinan email kamu mudah di masuki peretas. Mereka menggunakan alat canggih
yang digunakan untuk meretas gmail kamu dengan merumuskan kombinasi kata sandi,
mereka akan melihat segala informasi yang berhubungan dengan kamu seperti
tanggal lahir, hewan peliharaan, tempat lahir, dll.
Bisakah
beritahu saya seperti apa kata sandi yang mudah diretas ?.
OK, Saya
akan memberitahu kamu contoh kata sandi yang mudah di retas yang
diarsir dari Dailymail :
* qwer
* Password
* 1234567890
* 111111
* 123123123
* 12345678
* 987654321
* 123454321
* 123456
*
123456789
Jika
salah satu password kamu ada di atas, maka cepatlah ubah pasword email kamu
agar tidak mudah diretas hacker.
Lalu
seperti apa kata sandi yang bagus ?.
1.
Pilihlah kata yang tidak ada kaitannya satu dengan yang lainnya.
Contoh
: ikanberbulurumputmenendang
2.
Barengi kata dengan angka.
Contoh
: k4k1Lim4
Biasanya
di situs-situs terpercaya disaat kamu mendaftar kemudian mengisi password pasti
akan ada keterangan dibawah nya, kata sandi lemah atau kuat.
Jadi
mulai saat ini gantilah kata sandi kamu yang tidak mudah untuk di uraikan oleh peretas.
2. Lindungi
password kamu.
Jauhi
memasukan password email kamu disitus yang tidak terpercaya. Bisa jadi situs
tersebut menyalah gunakan email kamu, karena dizaman sekarang orang bisa
melalukan apa saja yang menguntungkan untuk dirinya sendiri.
3. Jangan mengklik Tautan mencurigakan didalam email.
Hati-hati
bisa jadi ini phishing. Phishing adalah sebuah metode licik yang digunakan
untuk menipu korban agar dapat mencuri informasi pribadi target, peretas memang
sangat cerdas dalam melakukan kejahatan mereka mungkin akan membuat email yang
terlihat sah dimata kalian. Maka dari itu untuk mengantisipasi nya yaitu jangan
mengklik tautan tersebut jika email tersebut berasal dari sumber yang menurut
kamu mencurigakan.
Contoh kecilnya seperti ini " Komputer kamu terkena virus malware Klik tautan dibawah ini untuk mengatasinya ".
4. Masukan nomber telepon kamu kedalam email.
Cara ini bukan hanya membantu kamu jika kamu lupa password dan ingin memulihkan nya tetapi juga akan memperingatkan kamu jika ada aktifitas yang mencurigakan, biasanya sistem peringatan akan memberitahu kamu lewat sms atau email. maka dari itu jika kamu belum memasukan nomber telepon kamu masukan segera karena ini sangat berguna buat kamu.
5. Hindari dari mendownload software Bajakan.
Perlu kamu ketahui sekali lagi penjahat cyber akan melakukan apapun demi mencari data informasi korban, Salah satunya yaitu dengan menyisipkan script jahat kedalam software bajakan agar dapat mencuri data korban. dan perlu kamu ketahui lagi software bajakan sangat mudah dimasuki virus, berdasarkan pengalaman, saya pernah meminta sebuah aplikasi bajakan kemudian saya menginstallnya dan yang terjadi komputer saya terkena virus malware, sungguh apesss.... :( . mulai saat itu saya sadar ternyata software yang berbayar punya kelebihan tersendiri dibanding software bajakan.
6. Cek
virus di komputer/ smartphone kamu yang terhubung dengan email.
Seperti yang sudah kamu ketahui, virus bukan hanya berdampak bagi kesehatan komputer/smartphone tapi virus juga ada yang di buat khusus untuk mengambil data-data pribadi korban seperti Spyware. Maka dari itu periksa Android/Windows kamu dengan software anti virus yang menurut kamu ampuh medeteksi secara akurat dan dapat memunuh virus sampai keakar nya. Recomendasi antivirus menurut AR-tekno adalah Avast karena sudah banyak orang yang telah menguji keakuratan nya dalam menangani virus-virus berbahaya.
7. Pastikan kamu sudah Update OS atau aplikasi ke versi terbaru.
Karena fungsi dari update OS atau aplikasi ini adalah untuk melakukan perbaikan dari kesalahan-kesalahan pada versi sebelum sehingga keamanan nyapun akan meningkat.
8.
Periksa aktifitas Gmail kamu.
Dengan
cara ini kamu dapat melihat siapa saja yang masuk/login ke email tanpa
sepengetahuan kamu.
Lalu bagaimana saya dapat mengetahui nya ?.
Kamu dapat melihatnya di artikel sebelumnya yaitu tentang cara mengetahui aktifitas GMAIL kita, dibuka orang lain atau tidak.
9. Hapus
akses akun yang sudah tidak kamu gunakan.
Caranya :
1. ketik di mesin pencari https://myaccount.google.com/.
2. Klik Keamanan.
3. Gulir kebawah kemudian klik "Kelola akses".
4. Kemudian klik aplikasi yang sudah tidak kamu butuhkan, langkah selanjutnya klik "Hapus akses".
10. Menggunakan verifikasi 2 langkah di Gmail.
Gmail memberi kita fasilitas yang dapat menguatkan keamanan email kita yaitu verifikasi 2 langkah maksudnya disaat kita akan login ke email, kita harus melalui verifikasi dua kali yang satu di komputer yang satunya lagi di perangkat Smartphone , Gmail akan mengirim verifikasi tersebut ke perangkat Smartphone kamu. Dengan cara ini peretas akan dibuat kesulitan .
Kesimpulan :
Itulah 10 tips atau cara melindungi email kamu yang bisa AR-tekno sampaikan agar terhindar dari serangan peretas/Hacker. Jika kamu melakukan semua cara diatas maka kemungkinan akun kamu diretas sangatlah kecil. Dan bila ada pertanyaan kamu bisa tulis di kolom komentar dibawah ini dan jika kamu menyukai artikel ini jangan lupa untuk membagikannya ke media sosial kamu !
Salam AR-tekno.
tautkan aja akun gmailnya ke akun gmail anda yang lain. Jadi kalau ada aktivitas mencurigakan yang bukan anda akan ada notice
ReplyDelete